LAMPUNG_INFO - Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) oleh Tim Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI, selaku Tim Penilai Internal (TPI), telah selesai dilaksanakan. Kegiatan evaluasi ini diakhiri dengan exit meeting bertempat di Ruang Klinik Akuntabilitas. Kamis, (12/09/2024).
Exit meeting tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung, Dodot Adikoeswanto, beserta jajaran pejabat pimpinan tinggi pratama. Turut hadir Tim Penilai Internal dari Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI, serta Tim Sekretariat Pembangunan Zona Integritas Kanwil Kemenkumham Lampung, Kepala Rutan Kelas I Bandar Lampung beserta Tim Pokja.
Dalam evaluasi tersebut, Doktor Gurning, selaku Pengendali Teknis, menyampaikan hasil evaluasi Tim Penilai Internal terhadap Pembangunan Zona Integritas di Kanwil Kemenkumham Lampung tahun 2024. Dua satuan kerja yang dievaluasi adalah Kanwil Kemenkumham Lampung dan Rutan Kelas I Bandar Lampung, yang keduanya dinyatakan lolos penilaian TPI dan selanjutnya akan diusulkan ke panel Tim Penilai Mandiri (TPM) sebelum dinilai lebuh lanjut oleh Tim Penilai Nasional (TPN).
Dodot Adikoeswanto, dalam forum exit meeting, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Tim TPI Inspektorat Jenderal atas evaluasi yang telah dilakukan. Ia juga menekankan bahwa evaluasi ini memberikan kesempatan bagi Satuan Kerja yang terlibat untuk memperbaiki kekurangan yang ditemukan selama evaluasi, sehingga lebih siap menghadapi tahap penilaian selanjutnya.
Kegiatan exit meeting ini menjadi langkah penting dalam rangkaian evaluasi internal, yang tidak hanya menjadi refleksi atas pencapaian selama ini, namun juga sebagai kesempatan untuk mempersiapkan langkah-langkah perbaikan menuju predikat WBK dan WBBM. Dengan demikian, Kanwil Kemenkumham Lampung diharapkan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik, transparan, dan akuntabel kepada masyarakat, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang terus digaungkan.
(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG)