LAMPUNG_INFO – Kanwil Kemenkumham Lampung menggelar rapat persiapan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) T.A. 2024 yang telah dinyatakan lolos Seleksi Kompetensi Dasar. Selasa (19/11/2024).
Rapat yang berlangsung di Klinik Akuntabilitas Kanwil Kemenkumham Lampung ini dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah, Dodot Adikoeswanto, serta dihadiri oleh seluruh panitia daerah dan perwakilan dari Biro Sumber Daya Manusia Kementerian Hukum.
Dalam rapat tersebut, berbagai persiapan teknis dan administrasi terkait pelaksanaan SKB dibahas secara mendalam, termasuk kesiapan sarana dan prasarana, penjadwalan, lay out kegiatan, hingga koordinasi antar panitia.
Kakanwil Dodot menekankan pentingnya pelaksanaan seleksi yang transparan, akuntabel, berintegritas, dan sesuai dengan prosedur, demi menghindari segala bentuk kesalahan dan kecurangan yang mungkin terjadi.
Adapun pelaksanaan SKB CPNS di lingkungan Kanwil Kemenkumham Lampung dijadwalkan berlangsung pada 20–22 November 2024. Seleksi tersebut meliputi tes kesehatan dan psikotes yang akan dilaksanakan di dua lokasi, yaitu Rumah Sakit Bhayangkara Bandar Lampung dan Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung.
Melalui rapat persipan ini, pelaksanaan SKB diharapkan dapat berjalan lancar sesuai dengan prosedur dan standar yang telah ditetapkan sehingga menghasilkan calon pegawai negeri sipil yang berkompeten dan berintegritas.
(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG)