Pimpin Apel Pagi, Kadivmin Ingatkan Jajaran terkait SKP, LHKPN dan SPT Tahunan

cover

LAMPUNG_INFO - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Lampung memulai aktivitas kinerja dengan penuh semangat melalui kegiatan apel pagi di halaman kantor wilayah. Apel pagi tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Administrasi, M. Ikmal Idrus. Senin, (08/01/2024).

Kegiatan apel pagi dihadiri oleh pejabat administrator, pejabat pengawas, serta seluruh fungsional di lingkungan Kantor Wilayah Lampung. Para peserta tampak kompak berkumpul dengan semangat tinggi, menciptakan suasana kebersamaan yang erat dalam mengawali kinerja.

Kadivmin M. Ikmal Idrus dalam amanatnya menyampaikan dan menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk menyusun sasaran kinerja pegawai (SKP) tahun 2024. dikarenakan SKP merupakan dasar dan pedoman bagi seluruh pegawai dalam melaksanakan tugas sehari-hari dan juga sebagai tolak ukur kinerja.

Selain itu, Kadivmin M.Ikmal Idrus mengingatkan  kepada masing-masing Divisi di lingkungan kanwil Kemenkumham Lampung  untuk segera memenuhi realisasi penyerapan anggaran triwulan pertama di tahun 2024 guna mendukung kelancaran pelaksanaan tugas dan pencapaian tujuan organisasi. Lebih lanjut, Kadivmin Ingatkan Jajaran terkait LHKPN dan SPT Tahunan.

Diharapkan melalui kegiatan apel pagi ini dapat menjadi pendorong semangat bagi seluruh pegawai kanwil Kemenkumham Lampung dalam mencapai kinerja terbaiknya demi peningkatan kualitas pelayanan publik di wilayah Lampung.

(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG)

88888888


Cetak   E-mail