Tekankan Program Pembinaan Andikpas, Kadivpas, Dr. Farid Junaedi berikan Sosialisasi Ke Petugas LPKA Kelas II Bandar Lampung

1

LAMPUNG_INFO- Petugas Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Bandar Lampung ikuti sosialisasi program pembinaan Anak Didik Pemasyarakatan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung.

Pengarahan Kadivpas Kemenkumham Lampung yang bertemakan “Hidup bahagia dan bermanfaat” diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural LPKA Klas II Bandar Lampung pagi ini pukul 09.00 WIB,Rabu (08/02/2023). Kegiatan ini dilaksanakan langsung secara tatap muka di Ruang Pertemuan Kadivpas Kemenkumham Lampung.

Kadivpas Kemenkumham Lampung, Farid Junaedi memberikan arahan dan sosialisasi terkait petunjuk pelaksanaan program pembinaan anak didik di LPKA Bandar Lampung agar adanya program pembinaan yang terukur efektif dan efisien.

Dalam arahan nya Kadivpas berharap agar program dapat dilaksanakan karena kegiatan tersebut sangat penting dan sangat bermanfaat bagi Anak didik.

“Diharapkan kegiatan ini juga membantu Anak didik dalam melaksanakan Hak dan Kewajibannya sebagai anak didik pemasyarakatan di LPKA Kelas II Bandar Lampung agar Anak sadar hukum dan tidak melakukan pengulangan tindak pidana” ujar Farid Junaedi.

777777

(Humas Kemenkumham Lampung)


Cetak   E-mail