Selesaikan Pengerjaan Tepat Waktu! Pesan Kakanwil dalam Penandatanganan Kontrak Pekerjaan Jasa Konsultan Konstruksi Perencanaan Rehabilitasi Rumah Dinas dan Kantor Wilayah pada Kanwil Kemenkumham Lampung TA. 2022

1

LAMPUNG-INFO -  Kakanwil Kemenkumham Lampung, Edi Kurniadi; Kepala Divisi Administrasi, Topan Sopuan; serta Plt. Kepala Bagian Umum, Basnamara menyaksikan Penandatanganan Kontrak Jasa Konsultasi Perencanaan Gedung dan Bangunan Rehabilitasi Rumah Dinas Kantor Wilayah dan Rumah Negara pada Kanwil Kemenkumham Lampung TA. 2022 di Ruang Klinik Akuntabilitas pada Senin (27/06/2022)

Penandatangan kontrak dilanjutkan dengan pemaparan singkat dari pihak PT. Karsa Persada Mulia selaku Penyedia. Dalam pemaparan yang disampaikan oleh perwakilan PT. Karsa Persada Mulia mengatakan desain pembangunan akan menggunakan konsep modern minimalis yang membuat ruangan lebih nyaman agar pelayanan pada masyarakat menjadi lebih baik dan pegawai menjadi lebih produktif dalam bekerja.

Kepala Divisi Administrasi, Topan Sopuan berharap ada tahapan diskusi lebih lanjut untuk membahas secara detail pembangunan, rencana anggaran biaya, bagaimana proses pengerjaannya, agar konsep yang akan ditawarkan PT. Karsa Persada Mulia dapat disesuaikan dengan kebutuhan Kanwil Kemenkumham Lampung.

Kakanwil Edi Kurniadi berpesan agar penyedia yang berkontrak dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan tenggat waktu yang  telah disepakati.

“Selesaikan pekerjaan dengan baik dan amanah sesuai dengan kontrak,” pungkas Edi. (HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG / NAN)

2

2

2

2

2

2

2

 


Cetak   E-mail