Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kapusbudbankum BPHN RI beserta Tim Verasi Kantor Wilayah lakukan Pemeriksaan Faktual Lapangan Organisasi Bantuan Hukum di Bandar Lampung.

1

LAMPUNG_INFO- Turun langsung Pemeriksaan Faktual Lapangan, Kepala Pusat Pembudayaan dan Bantuan Hukum BPHN RI; Sofyan beserta Kepala Bidang Hukum; Safatil Firdaus, Kepala Sub Bidang Penyuluhan, Bantuan Hukum dan JDIH; Doni Arianto Raharjo dan Penyuluh Hukum melakukan tahapan akhir dalam proses Verifikasi dan Akreditasi (Verasi) Organisasi Bantuan Hukum di Kota Bandar Lampung. Tahapan ini dilakukan melalui survei lapangan terhadap kantor atau sekretariat Calon Pemberi Bantuan Hukum yang dilakukan oleh Panitia Verifikasi dan Akreditasi bersama Kelompok Kerja Pusat dan Kelompok Kerja Daerah.

3

Sebelumnya, Organisasi Bantuan Hukum (OBH) melakukan pendaftaran pada aplikasi sidbankum.bphn.go.id yang selanjutnya melakukan upload berkas yang dipersyaratkan dan nantinya akan dilakukan pemeriksaan dokumen fisik oleh panitia verasi Kantor Wilayah. Nantinya dokumen yang dinyatakan lengkap akan dilakukan pemeriksaan faktual lapangan sebagai acuan untuk membuat rekomendasi yang akan disampaikan kepada Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN).

Kegiatan Verifikasi dan Akreditasi Pemberi Bantuan Hukum gratis bagi Organisasi Bantuan Hukum merupakan pelaksanaan dari UU No. 16 Tahun 2011 Tentang Bantuan Hukum yang memberikan kesempatan kepada Lembaga Bantuan Hukum, Organisasi Kemasyarakatan atau organisasi lainnya untuk memenuhi persyaratan untuk bergabung sebagai pemberi bantuan hukum gratis bagi orang miskin yang terakreditasi oleh Kementerian Hukum dan HAM RI.

 

2

4

5

6

7

8

9

11

13

 

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI LAMPUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. R.W. Monginsidi No. 184, Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung
PikPng.com phone icon png 604605   0811-79000-51
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    hrbti.kumhamlampung@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pphti.kumhamlampung@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   WA linked in kemenkumham  

 


Copyright © Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia
Kantor Wilayah Lampung


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan RW. Monginsidi No. 184,
Kec. Telukbetung Utara,
Kota Bandar Lampung,
Provinsi Lampung
PikPng.com phone icon png 604605   08117900051
PikPng.com email png 581646   kanwillampung@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pphti.kumhamlampung@gmail.com