Bandar Lampung - Penyampaian Feedback Dan Monitoring Evaluasi Hasil Penilaian Kompetensi bagi Jabatan Administrasi dan Fungsional di Lingkungan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Lampung yang juga diselenggarakan oleh BPSDM Kemenkumham dilaksanakan di Aula Kantor Wilayah, Kamis 10 Oktober 2024.
Kegiatan ini di diikuti oleh 60 Pejabat Administrasi dan Fungsional, Serta dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Dodot Adikoeswanto. Hadir juga dalam kegiatan Kepala Divisi Administrasi, M.Ikmal Idrus; Asesor SDM Aparatur Ahli Utama, Arifin; dan Pejabat Dilingkungan Pusat Penilaian Kompetensi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan HAM.
Dodot dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pengembangan kompetensi pegawai yang dilakukan tidak hanya terkait substansi pekerjaannya saja, namun juga perlu melakukan pengembangan penguasaan teknologi terkini agar semakin profesional sehingga dapat bersaing dan memposisikan diri di dalam organisasi. Hal ini sejalan dengan penataan sistem manajemen SDM aparatur yang antara lain bertujuan untuk meningkatkan efektivitas manajemen SDM aparatur serta meningkatkan profesionalisme SDM aparatur dengan memanfaatkan data hasil asesmen, baik dalam proses penerimaan pegawai, pengembangan pegawai berbasis kompetensi, serta pengisian jabatan.
Kakanwil juga berharap para peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan sungguh sungguh sehingga memperoleh hasil yang maksimal dan akurat.
"di samping itu saya juga meminta kepada para peserta agar terus meningkatkan kemampuan teknis dan spesialisasi yang dimiliki, kemampuan kompetensi manajerial dalam memimpin organisasi serta meningkatkan kompetensi social cultural yang berkaitan dengan etika dan moral sebab tantangan birokrasi kedepan semakin berat untuk itu" Ujar Dodot.
Arifin menambahkan nantinya setiap asesi diberikan saran untuk meningkatkan potensi dan kompetensi melalui pendidikan pelatihan dan pembelajaran.
Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung