Hadir di SMA Negeri 5 Bandar Lampung Penyuluh Hukum Laksanakan Sosialisasi Kekayaan Intelektual dan Permenkumham Nomor 6 Tahun 2022 Tentang Apostille

 WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.19 2

Dalam rangka penyebarluasan informasi hukum kepada seluruh lapisan masyarakat, Penyuluh Hukum Kanwil Kemenkumham Lampung hadir melaksanakan kegiatan Penyuluhan dan Konsultasi Hukum Keliling di SMA N 5 Bandar Lampung.

Kegiatan dilaksanakan Jum'at 28 juli 2023 Jam 09.00 sd selesai, diawali dengan berkoordinasi dengan Humas SMA N 5 Bandar Lampung dan Perwakilan Guru yang menyambut baik program yang dilaksanakan agar bisa menambah pengetahuan hukum dilingkungan sekolahnya kemudian memberikan sosialisasi di kelas XII IPA 2 , perwakilan sekolah Berharap Penyuluh Hukum bisa sering datang memberikan pencerahan tentang hukum kepada para guru dan siswa di SMA N 5 Bandar Lampung.

Tim Penyuluh Hukum terdiri dari Muhammad Zuhri, Rifanita, Erwin Setiawan, Yetno, Thomas Meitian, dan Robi Awaludin lalu melaksanakan kegiatan diawali dengan memperkenalkan tugas dari Penyuluh hukum yang terus aktif melakukan sosialisasi berbagai aturan hukum baik ditingkat pusat maupun daerah dengan tujuan agar Masyarakat sadar, taat, patuh hukum dan berbuat/melakukan segala sesuatu dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan hukum yang berlaku di Indonesia.

kegiatan dilanjutkan dengan melakukan Penyuluhan Hukum Langsung menjelaskan beberapa program unggulan yang dimiliki oleh Kementerian Hukum dan HAM RI kepada para siswa kelas XII IPA 2 diantaranya Apostille, Kekayaan Intelektual, Pendirian Perseroan Perseorangan dan Bantuan Hukum Gratis serta memberikan motivasi kepada siswa untuk semangat belajar dan optimis meraih prestasi untuk masa depan mereka.

Kegiatan dilanjutkan dengan menerima konsultasi dari beberapa siswa tentang apa saja tahapan yang harus dilalui untuk bisa menjadi ASN di Kemenkumham, siswa lain bertanya bagaimana cara mendaftar kekayaan intelektual dan perseroan perseorangan. Tim lalu memberikan penjelasan tahapan yang harus dilalui mulai dari pendaftaran online di sscn.bkn lalu seleksi administrasi dilanjut Seleksi Kompetensi Dasar dengan Computer Assisted Test (CAT) sampai dengan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Untuk Pendirian Badan Hukum Perseroan Perseorangan dan Kekayaan Intelektual, tim memberi penjelasan bahwa melakukan pendaftaran semuanya kini sangat mudah dan murah sebagai salah satu bentuk inovasi layanan dari Kemenkumham RI, cukup dengan mendaftar online melalui website dgip.go.id dan ahu online ahu.go.id disana terdapat panduan lengkap mengenai syarat dan tata cara pendaftaran. Kegiatan diakhiri dengan poto bersama perwakilan guru dan siswa.

WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1WhatsApp Image 2023 07 28 at 14.54.23 1


Cetak   E-mail