Pimpi Apel Pagi, Kadivpas : Pahami dan Maksimalkan Target Kinerja Tahun 2023

rakor kaupt 1

LAMPUNG_INFO- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung mengadakan kegiatan rutin untuk mengawali kegiatan kerja setiap minggunya berupa pelaksanaan Apel Pagi. Kegiatan Apel pagi pada hari ini Dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Dr.Farid Junaedi; Apel pagi diikuti oleh seluruh pegawai Kantor Wilayah Lampung mulai dari staf, Pejabat Administrator dan Pengawas, serta Pimpinan Tinggi Pratama, Senin (16/01).

Dalam Arahannya,Kadivpas menyampaikan bahwa Untuk Memaksimalkan Kegiatan Target Kinerja tahun ini yang telah diterima beberapa waktu lalu.

“Dalam Kesempatan ini, Saya ingatkan kembali untuk memaksimalkan perencanaan kegiatan Target Kinerja pada tahun ini dapat dipertanggung jawabkan dan berjalan maksimal.” Ucap Farid.

Selain itu, Kadivpas mengingatkan untuk seluruh pegawai Kantor Wilayah Lampung agar selalu menjaga Kesehatan dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan.

“Saya juga mengharapkan kepada seluruh jajaran untuk selalu menjaga Kesehatan dan tetap mematuhi protokol Kesehatan dimanapun kita melaksanakan tugas ataupun kegiatan sehari-hari” Tutup Kadivpas.

WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7WhatsApp Image 2023 01 16 at 14.29.43 7

(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG/MY)


Cetak   E-mail