Visitasi Penyelenggaraan SPBE, Tim Assesor Kunjungi Rupbasan Kelas I Bandar Lampung

 

Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15LAMPUNG_INFO - Selasa (18/10), Pelaksanaan Visitasi SPBE (Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik) yang dilakukan oleh Tim Assesor berlanjut pada Satuan Kerja yang terakhir dikunjungi yaitu Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Bandar Lampung. Tim Assesor dipimpin oleh Subkoordinator Standarisasi Teknologi Informasi, Nova Dahliyanti disambut langsung oleh Plt.Kepala Rupbasan Kelas I Bandar Lampung, Firman Hidayat. Turut mendampingi Kepala Subbagian Humas, Reformasi Birokerasi dan Teknologi Informasi Kanwil Kemenkumham Lampung, Arlisa Noviriantono dalam giat tersebut.

Kegiatan diawali dengan peninjauan ruang server dan kelengkapan perangkat keras yang dimiliki Rupbasan Kelas I Bandar Lampung untuk Menilai Tingkat Kematangan Pengelolaan Ruang Kendali/ Pusat Komputasi / Ruang Server. Selain itu Tim Assesor juga menilai mengenai Tingkat Kematangan Pengelolaan Perangkat TI, Tingkat Kematangan Kesesuaian Jabatan Pelaksana TI dengan Kualifikasi Pendidikan/Kompetensi Teknis SDM TI, sampai dengan Tingkat Kematangan Pengelolaan Domain dan Hosting.

Diharapkan dengan kegiatan ini nantinya seluruh satuan kerja khususnya di Lampung telah memiliki standarisasi sarana dan prasarana Teknologi Informasi sebagai penunjang dalam peningkatan pelaksanaan kinerja. (HUMAS KUMHAM LAMPUNG / RZ)

Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15

Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari SPI KPK 15


Cetak   E-mail