Evaluasi TPI Pembangunan ZI Menuju WBK, Bapas Balam Tampilkan Yel-Yel Dengan “Semangat WBK”

1

 

LAMPUNG_INFO – Mengakhiri Rangkaian Kegiatan Evaluasi oleh Tim Penilai Internal (TPI) 1, Selasa (31/05/2022) Siang ini, dimana sebelumnya TPI melakukan Evaluasi pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandar Lampung, Tim yang dibawah Pengendali Teknis, M Rusli B dan diketuai oleh Edy Prabowo Saputro serta 3 (tiga) anggota lainnya antara lain Hendra Anggara Saputra, Hardika Pratama Putra serta Fera Arindra Tri Anestya melakukan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung.

Disambut Secara simbolis di Lapangan Parkir Bapas Bandar Lampung oleh Kepala Bapas Bandar Lampung, M. Rolan dan jajarannya, Kegiatan Evaluasi dilanjutkan di Aula Bapas Bandar Lampung. Memulai rangkaian, Rolan memimpin secara langsung penampilan yel-yel dengan semangat dari Jajaran Tim Program Kerja (Pokja) Pembangunan ZI Menuju WBK di Bapas Bandar Lampung. Setelah Penampilan yel-yel, TPI memberikan “applause” atas performa yel-yel Bapas Bandar Lampung.

Setelah penayangan Video Profil Bapas Bandar Lampung, Rolan memaparkan perubahan sebelum dan sesudah terkait dengan fasilitas pelayanan publik yang dilakukan oleh Bapas Bandar Lampung antara lain penunjuk arah, ruang terbuka, parker disabilitas dan lain sebagainya.

Pada sesi Wawancara (tanya jawab), Rusli menyampaikan bahwa pada dasarnya beberapa poin yang harus lebih diefektifkan antara lain, video profil yang tidak terlalu panjang dan dapat menunjukan perubahan serta inovasi pada Bapas Bandar Lampung.

“Selain itu, saya memberikan saran, agar video testimoni yang ada di Video Profil diberikan “teks” agar terkesan lebih bagus dan baik” Ucap Rusli

(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG/PA)

66666


Cetak   E-mail