Desk Evaluasi Berjalan Lancar, Tim Penilai Internal Berharap 2022 Kanim Klas I TPI Bandar Lampung Berpredikat WBK

1 LAMPUNG_INFO – Memulai Desk Evaluasi dalam rangka pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di hari Selasa (31/05/2022), Tim Penilai Internal yang di Ketuai oleh Edy Prabowo Saputro ,  M Rusli B sebagai pengendali teknis, dan Hendra Anggara Saputra, Hardika Pratama Putra, Fera Arindra Tri Anestya  disambut oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Bandar Lampung Raden Ayu Fatimah beserta seluruh pegawai dengan Yel-yel.
Bertempat di Aula Lt.3 Kantor Imigrasi Kelas I Bandar Lampung, Tim Penilai Internal Memulai Desk Evaluasi yang di buka oleh Rusli serta menjelaskan rangkaian acara. Sesi awal Fatimah memperkenalkan Ketua Tim Masing-masing Pokja lalu disambung dengan Paparan serta Penayangan Video Profil.

Saat Paparan tentang Budaya Kerja dalam Pembangunan Zona Integritas, Fatimah menjelaskan tentang Perubahan-perubahan yang terjadi mulai dari Tingkat Kedisiplinan Pegawai yang semakin baik, Inovasi serta diberangi Pengaduan/Penanganan Aduan, Makna maskot yang dimiliki Kanim Bandar Lampung, Mitigasi Resiko dan Peningkatan Fasilitas dalam Pelayanan Publik. “Apel Pagi yang awalnya banyak tidak dihadari oleh Pegawai saat ini sudah menjadi kewajiban dan selalu di hadari seluruh pegawai.” Ucap Kakanim Bandar Lampung. 66666

Menanggapi paparan dan penjelasan dari Kakanim Bandar Lampung , Tim Penilai Internal Khususnya Hardika berharap bahwa tahun ini Kantor Imigrasi Bandar Lampung dapat lolos penilaian dan meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi. “Saya berharap ditahun ini Kanim Kelas I TPI Bandar Lampung dapat meraih Predikat WBK dan memaksimalkan seluruh data dukung yang dibutuhkan” Ucap Hardika. Di Sesi akhir wawancara masing-masing pokja diberi pertanyaan oleh Tim Penilai Internal, khususnya pertanyaan meliputi Manajemen Resiko serta Bentuk Pengaduan masyrakat terkait Inovasi.


Cetak   E-mail