Evaluasi Pembangunan ZI Menuju WBK Oleh TPI, TPI Harapkan Kesesuaian Data Dukung E-RB Secara Aktual

1 LAMPUNG_INFO – Menutup Kegiatan Evaluasi Tim Penilai Internal (TPI) pada hari Senin (30/05) dalam rangka Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/ Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), TPI menuju ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kotabumi.

Pengendali Teknis, M Rusli B bersama dengan Ketua Tim, Edy Prabowo Saputro, dan 3 (tiga) Anggota tim lainnya antara lain, Hendra Anggara Saputra, Hardika Pratama Putra dan Fera Arindra Tri Anestya disambut kedatangannya oleh Kepala Rutan Kotabumi, Muchlisin Fardi dan jajarannya.

Memasuki Aula Rutan Kotabumi, Secara langsung, Muchlisin memperkenalkan para Ketua Tim Pokja Pembangunan ZI Menuju WBK pada Rutan Kotabumi yang dilanjutkan dengan peragaan yel-yel, penayangan Video Profil Rutan Kotabumi, dan Pemaparan ZI oleh Muchlisin sendiri. Dalam pemaparannya, muchlisin menyampaikan bahwa terdapat inovasi yang telah dibentuk oleh Rutan Kotabumi salah satunya “Siti Karang” yang merupakan Sistem Titipan Makanan dan Barang, dimana Inovasi ini terbentuk dikarenakan Pandemi Covid-19 yang melanda, sehingga WBP/Tahanan Tidak bias bertatap muka secara langsung oleh Keluarga.

Selanjutnya dalam sesi tanya jawab (wawancara), Edy Prabowo selaku ketua tim hanya menyampaikan bahwa Penilaian Pembangunan ZI menuju WBK tahun 2022 ini terfokus pada kesesuaian data dukung yang di upload di Aplikasi E-RB.

“Apa yang diupload di dalam E-RB harus sesuai dan teraktual dalam kegiatan Pembangunan ZI Menuju WBK” Tegas Edy

Untuk itu Edy berharap data dukung yang akan diupload pada B06, B09 dan B12 dapat sesuai. Edy juga menyampaikan agar kesolidan antar Tim Pokja 1 dengan yang lainnya harus bersinergi.

“Karena kesesuaian antara Pokja satu dan lainnya sangat berkaitan erat, untuk itu walaupun berbeda pokja, harus saling memahami satu sama lainnya” Ucap Edy

Untuk diketahui, Kegiatan Evaluasi TPI Pembangunan ZI Menuju WBK/WBBM ini dilaksanakan pada 15 UPT Jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung yang dilaksanakan selama 10 hari kalender dan dibagi menjadi 2 (dua) tim. Rencananya, Tim 1 yang di Ketuai Edy, esok hari akan melakukan Evaluasi menuju Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandar Lampung dan Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung.

(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG/PA) 66666


Cetak   E-mail