Perkuat Kordinasi, Kanwil Kemenkumham Lampung menerima kunjungan Kepala Pengadilan Negeri Kelas I Tanjung Karang

cover

 

LAMPUNG_INFO  - Kamis (19/05/2022) Kakanwil Kemenkumham Lampung, Edi Kurniadi didampingi Kepala Divisi Administrasi, Topan Sapuan; Kepala Divisi Pemasyarakatan, Farid Junaidi; Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Alpius Sarumaha; Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Poman Siregar terima kedatangan Ketua Pengadialan Negeri Kelas IA Tanjung Karang, Syamsul Arief, S.H., M.H bersama jajaran untuk melakukan Audensi.

Kedatangan Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Karang untuk memperkuat sinergitas antar Instansi dan berkoordinasi/membahas aturan tentang sidang offline dan online bagi Warga Binaan di Provinsi Lampung.

Syamsul Arief mengatakan sidang online dapat dilakukan dalam aturan PERMA yang sudah di tetapkan dan kondisi yang mendesak/pandemi namun bukan meniadakan sidang offline, "dalam praktiknya masih terbentur beberapa problem yaitu sinyal buruk, peralatan yang rusak atau tidak bagus" diharapkan kedepannya akan ada aturan yang lebih detail yang mengatur tentang permintaan sidang offline, Syamsul Arief siap berkordinasi kepada pihak-pihak terkait jika diperlukannya vaksin sebagai syarat untuk melakukan sidang offline dalam masa pandemi.(HUMAS KEMEKUMHAM LAMPUNG / OD)

6 new6 new6 new6 new6 new


Cetak   E-mail