Tingkatkan Pemahaman Jurnalistik, Kemenkumham Lampung Kunjungi Media Lampung Post

Lampung_INFO - Pada hari ini Kamis (14/5), Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Nofli didampingi Kepala Divisi Administrasi, Ida Asep Somara, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Bandar Lampung, Agung Prianto dan Kepala Lapas Khusus Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung, Hensah melakukan kunjungan ke media Lampung Post.

Pada kesempatan ini  rombongan Kemenkumham Lampung diterima oleh Pemimpin Redaksi Lampung Post, Iskandar Zulkarnain yang didampingi oleh Kepala Divisi Pemberitaan, D. Widodo, Senior Account Manager, Syarifudin dan Manager Biro Iklan, Siti Fatimah.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Nofli menjelaskan tentang tugas dan fungsi serta unit pelaksana teknis Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung. Nofli juga menyampaikan bahwa kedatangannya tidak lain dalam rangka sinergitas dengan media. Kementerian Hukum dan HAM Lampung sebagai lembaga publik tentu tidak dapat sendirian dalam menyampaikan informasi dan mensosialisasikan program-program kegiatan pemerintah khususnya di Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat. Perlu bantuan media dalam menyampaikan informasi dan sosialisasi program pemerintah, lanjut Nofli. Selain itu kedatangannya juga dalam rangka memperkuat pemahaman jurnalistik kepada seluruh jajaran dan UPT di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung.

Pimpinan Redaksi Lampung Post menyambut baik kedatangan rombongan Kementerian Hukum dan HAM. Menurutnya relasi yang baik antara media dan pemerintah diperlukan untuk memastikan masyarakat menerima informasi yang benar dan akurat. “Kami harap kunjungan ini mampu membuka pintu komunikasi agar mempermudah alur informasi kepada masyarakat. Sehingga masyarakat dapat memperoleh informasi yang dapat dipertanggungjawabkan, ujar Iskandar.

Lebih lanjut Pemimpin Redaksi Lampung Post, Iskandar Zulkarnain menjelaskan Lampung Post memiliki platform media digital, yakni koran digital Lampungpost.id dan portal berita Lampost.co, serta radio SAI dan MetroTV Lampung. Selain itu, sudah tersedia pula tentang Ruangjurnalistik.id, kelas pelatihan online jurnalistik.

Iskandar Zulkarnain yang juga Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung dan sekaligus penguji Uji Kompetensi Wartawan PWI menyampaikan bahwa di era digital seperti sekarang ini sangat banyak media online yang muncul, akan tetapi banyak diantaranya yang tidak terverifikasi secara administrasi dan faktual pada Dewan Pers dan banyak pula wartawan yang tidak memiliki sertifikasi kompetensi wartawan. Sedangkan saat ini wartawan itu harus menjujung tinggi integritas sebagai insan pers. Tugas seorang wartawan adalah bagaimana memberikan berita yang dapat dipercaya, dan dapat diyakini kebenarannya serta akurasi suatu berita. Setiap berita yang disajikan harus ada keseimbangan dan jangan sampai terjadinya kerugian dari salah satu pihak, ujar Iskandar. (Humas Lampung)

 

DSCF5801

123

DSCF5801

DSCF5801

DSCF5801

DSCF5801

DSCF5801

DSCF5801

 

Cetak