Kemenkumham Lampung Lakukan Persiapan, Jelang Pelaksanaan Verifikasi Berkas Asli dan Pengukuran Tinggi Badan Penerimaan CPNS

Lampung_INFO. - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Nofli, pada Jum'at (13/12) di Aula Kantor Wilayah Lampung, memimpin rapat persiapan pelaksanaan Penerimaan CPNS Tahun 2019 tahap verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan bagi para cpns yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 Desember 2019. Sebelumnya telah diumumkan sebanyak 23.801 dari 31.279 pelamar SLTA/sederajat lulus seleksi administrasi melalui pengumuman Nomor : SEK-KP.02.01-830 tanggal 12 Desember 2019 tentang Peserta Lulus Seleksi Administrasi Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (Cpns) Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia Tahun 2019.

Dalam rangka persiapan tahapan verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan bagi para cpns yang akan dilaksanakan selama 5 hari dari tanggal 16-20 Desember 2019, Panitia Daerah Penerimaan CPNS 2019 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung telah melakukan persiapan-persiapan demi kelancaran pelaksanaan tahap verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan  serta tahapan verifikasi jenis/tingkat disabilitas bagi formasi khusus penyandang disabilitas yang dinyatakan lulus tersebut.

Turut hadir dalam rapat ini Kepala Divisi Administrasi Ida Asep Somara sebagai Ketua Panitia Daerah CPNS Tahun 2019, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Edi Kurniadi dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Hj. Fatmawati serta para panitia pelaksana baik dari Kantor Wilayah maupun dari Satuan Kerja seputar Kota Kota Bandar Lampung yang telah ditunjuk menjadi panitia.

Dalam rapat ini membahas hal-hal penting seperti simulasi, teknik pelaksanaan dan arahan-arahan yang harus diketahui dan dilaksanakan dengan baik oleh para panitia pelaksana demi kelancaran proses pelaksanaan. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Nofli meminta koordinasi dengan instansi dan pihak terkait untuk terus dilaksanakan, seperti dengan pihak Kepolisian, Ombudsman, serta pihak lainnya.

Nofli juga meminta seluruh seksi panitia untuk mempersiapkan segala sesuatunya termasuk fisik karena pelaksanaan tahap verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan akan cukup berat, paling tidak 5000 peserta per hari yang akan dilaksanakan dalam 5 hari. Hal ini membutuhkan kesiapan fisik seluruh panitia daerah, ujar Nofli.

Sebelum pelaksanaan rapat pesiapan verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Nofli didampingi Kepala Divisi Administrasi Ida Asep Somara sebagai Ketua Panitia Daerah CPNS Tahun 2019 telah meninjau lokasi tempat akan dilaksanakannya verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan di Hall B, PKOR Way Halim, serta memberikan arahan lay out ruang dan alur verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi.

Penataan lay out dan alur ruang verifikasi berkas asli dan pengukuran tinggi badan dilaksanakan Sabtu (14/12) dan pada saat itu, gawang/pengukur tinggi badan diuji dan ditera ulang oleh UPTD Metrologi Lampung. (Humas Lampung)

 

DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152

DSCF6152


Cetak   E-mail