Ratusan Warga Binaan Kembali "Nyeruit" Bareng di Blok Hunian

LAPAS METRO -- Nyeruit Bareng yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Metro bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) disambut baik. Ratusan warga Binaan yang menempati kamar hunian blok E berkumpul untuk menikmati santap bersama yang bertajuk "Nyeruit". Rabu (23/11)

Kegiatan yang merupakan inisiasi dari Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP), Afan Sulistiono ini memang membuat kedekatan antara Pegawai dan Warga Binaan sangat terlihat. Meskipun begitu, pola dan cara yang dilakukan ini tidak lain sebagai salah satu langkah deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

Menurut penggagas kegiatan ini, setidaknya kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin dan bergantian pada tiap blok hunian.

Sementara itu, saat ditemui diruang kerjanya, Kepala Lapas, Muchamad Mulyana mendukung penuh perubahan yang dilakukan oleh Ka. KPLP dalam rangka pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Metro. Ia menyebut kegiatan ini sebagai langkah antisipatif yang baik.

"Untuk kemajuan Lapas Metro, kami dukung penuh inovasi inovasi yang dilakukan oleh seluruh jajaran, termasuk kegiatan Nyeruit bareng ini," kata Mulyana.

Menurut Afan, dirinya bakal terus mensosialisasikan berbagai peraturan-peraturan terkait hak, kewajiban dan tata tertib saat kegiatan berlangsung. Hal ini ia lakukan guna menanamkan nilai-nilai kebaikan kepada Warga Binaan agar situasi di Lapas Metro selalu kondusif.

"Kami mohon doa agar kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan apa yang diharapkan", ucap Afan.

(HUMAS LAPAS METRO)


Cetak   E-mail